Entri yang Diunggulkan

Ritual Sesaji Rewanda, Tradisi Menjaga Alam Wasiat Sunan Kalijaga

SMK Negeri 11 Semarang

DIREKTORIJATENG.COM- SMK Negeri 11 Semarang beralamat di Jalan Cemara Raya, Gedawang, Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50267. SMK yang memiliki visi "Unggul dalam Prestasi, Terdepan dalam Inovasi dan Luhur dalam Budaya" ini mengelola jurusan atau kompetensi keahlian:
  1. Desain Grafika, daya tampung 180
  2. Produksi Grafika, daya tampung 176
  3. Multimedia, daya tampung 144
  4. Animasi, daya tampung 72
SMK Negeri 11 Semarang
SMK Negeri 11 Semarang (dok. SMK Negeri 11 Semarang)
Berdasarkan data Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA dan SMK Negeri Provinsi Jawa Tengah tahun 2018, SMK Negeri 11 Semarang mampu menjaring sebanyak 703 pendaftar. Dari jumlah itu, 40 pendaftar termasuk siswa berprestasi.

Jika melihat statistik pendaftar SMK Negeri 11 Semarang tahun 2018, jurusan Desain Grafika merupakan jurusan yang paling banyak diminati dengan jumlah pendaftar mencapai 259 untuk pilihan pertama. Jumlah ini cukup banyak mengingat daya tapung yang disediakan untuk jurusan ini hanya 180.

Sementara itu, jurusan Produksi Grafika menempati urutan kedua dengan jumlah pendaftar mencapai 194 pada pilihan pertama.


Daftar prestasi (2017-2018)
  1. Juara I Lomba Web Design UNW, Kab. Semarang    (2018)
  2. Juara I dan II Lomba Web Design UNIKA, Kota Semarang    (2017)
  3. Juara I dan II Lomba Web Design UPGRIS, Kota Semarang    (2017)
  4. Juara II LKS Web Design Tingkat Kota Semarang    (2017)
  5. Juara I Solo Vokal FL2SN Jawa Tengah    (2017)
  6. Juara I Gitar Akustik FLS2N Jawa Tengah    (2017)
  7. Juara II Umum LKBB UNTAG , Kota Semarang    (2017)
  8. Juara II PBB  dan ROFBAR GAP SMA N 1 Ungaran    (2017)
  9. Juara II Lomba Taekwondo Internasional di Bali    (2017)
  10. Juara I Lomba FLS2N Gitar Klasik Tingkat Kota Semarang    (2017)
  11. Juara II Lomba Poster Politeknik Negeri Semarang    (2017)
  12. Juara I Lomba Ketrampilan Siswa XXV Kota Semarang    (2017)
  13. Juara I dan III FLS2N (Solo Vocal, Gitar Akustik) , Kota Semarang    (2017)
  14. Juara I LKS Printing Tingkat Provinsi Jawa Tengah    (2017)
  15. Juara II LKS Web Design Tingkat Provinsi Jawa Tengah    (2017)
Demikian sekilas informasi tentang SMK Negeri 11 Semarang. Jika Anda memiliki informasi tambahan terkait SMK Negeri 11 Semarang bisa menghubungi kontak kami. Semoga bermanfaat. (AS)

Belum ada Komentar untuk "SMK Negeri 11 Semarang "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel